Kasus Ahok dan Redupnya Kabar Korupsi E-KTP
Homekontroversi

Kasus Ahok dan Redupnya Kabar Korupsi E-KTP

Basuki Tjahaja Purnama Alias Ahok menjadi nama yang sangat sering terdengar semenjak akhir tahun lalu, baik pemberitaan baik maupun pembe...

Donny:Dalam Kasus Penistaan Agama, Pemerintah Dinilai Memihak Mayoritas
Akibat Ulah Buni Yani, Minahasa Minta Merdeka
Yasonna Mengaku Punya Video Ancaman Pembunuhan Ahok
Basuki Tjahaja Purnama Alias Ahok menjadi nama yang sangat sering terdengar semenjak akhir tahun lalu, baik pemberitaan baik maupun pemberitaan kurang baik mengenai dirinya, Ahok seakan menjadi magnet bagi jutaan rakyat Indonesia, dengan jargon kerja nyata beliau seakan membuktikan bahwa pemimpin memang seharusnya fokus kepada penyelesaian program tanpa harus memikirkan bagaimana penilaian para haters. Sosoknya yang ceplas ceplos dalam berpendapat kerap membuatnya berada dalam posisi sulit karena tak jarang lawan politiknya menggunakan hal tersebut untuk menjatuhkan beliau.
Harus diakui bahwa saat ini negara memang membutuhkan sosok pemimpin yang tegas dan berorientasi penuh pada program, bukan pemimpin memperkaya diri apalagi bagi-bagi jatah bila sudah terpilih. Dan untuk kriteria pemimpin tegas dan pekerja keras pasti Ahok masuk dalam kriteria karena melihat rekam jejak Ahok semasa menjadi Gubernur DKI Jakarta, dimana saat Ahok menjabat banyak perubahan yang terjadi di Ibu Kota dan semua perubahan tersebut sepertinya sudah melampaui pencapaian para gubernur Jakarta sebelum Ahok.
Namun ada sebuah kejadian yang menjadi titik balik kisah Ahok, kejadian tersebut adalah dugaan penistaan agama yang dilakukan Ahok pada tanggal 27 September 2016 di Pulau Pramuka. Adalah Buni Yani sosok pertama yang menjadi pemantik kasus ini dengan unggahan di halaman Facebooknya, siapa sangka unggahan tersebut menjadi awal dari keadaan tidak menentu bangsa ini yang berbalut kasus penistaan agama oleh Ahok, gelombang unjuk rasa bermunculan baik dari kubu pro maupun kontra Ahok.
Dan puncaknya adalah vonis dua tahun penjara yang dijatuhkan kepada ahok, vonis tersebut dijatuhkan setelah melewati proses persidangan yang cukup panjang. Jika mau berkaca sebenarnya banyak kasus yang harusnya mendapatkan perhatian lebih ketimbang kasus penistaan agama, sebut saja kasus korupsi E-KTP yang seakan tenggelam oleh pemberitaan kasus penistaan agama oleh Ahok. Padahal kasus korupsi E-KTP adalah kejahatan besar yang sudah merugikan negara sekitar Rp. 2,3 Triliun, bisa dibayangkan jika perhatian masyarakat kepada kasus korupsi E-KTP sama besarnya seperti perhatian kepada kasus penistaan agama oleh Ahok, pasti penyelesaian kasus korupsi tersebut bisa berjalan lebih cepat.
Kasus Ahok Memperpanjang Nafas Koruptor E-KTP
Energi dan fokus bangsa ini sudah terkuras oleh kasus penistaan agama yang dilakukan Ahok, masyarakat kerap turun ke jalan menuntut penuntasan kasus ini, namun kenapa saat ada aksi demo penuntasan kasus korupsi E-KTP jumlahnya sangat sedikit ?, kenapa masyarakat tidak menekan para penegak hukum agar secepatnya menuntaskan kasus korupsi E-KTP dan menangkap serta menghukum pelakunya seberat-beratnya ?, fenomena apa yang sebenarnya sedang terjadi di negara ini ?. itulah beberapa pertanyaan yang mungkin sulit ditemukan jawabannya jika membandingkan kasus penistaan agama dan korupsi E-KTP yang mencuat hampir bersamaan.
Sekarang sudah tidak bisa dipungkiri lagi sebuah kenyataan bahwa ada pihak yang sepertinya ingin terus menghembuskan kasus Ahok agar kasus besar korupsi E-KTP bisa tertutupi, padahal kalo dicermati Ahok adalah sosok yang sangat kooperatif dalam persidangan tidak seperti para koruptor yang selalu punya ribuan alibi dalam menghadapi persidangan. Panjangnya kasus penistaan agama telah memberikan perpanjangan nafas bagi para pelaku korupsi E-KTP, setidaknya mereka mungkin bisa memikirkan strategi sambil berlindung dibalik kasus penistaan agama.
Banyak nama-nama besar yang gigih memperjuangkan penyelesaian kasus penistaan agama namun tidak mau turun tangan untuk menuntaskan kasus korupsi E-KTP. Ada PR besar menuntaskan kasus korupsi E-KTP buat pemerintah dan penegak hukum yang sudah sukses dalam menuntaskan kasus penistaan agama, apakah para hakim mempunyai taring yang cukup tajam untuk membongkar kasus korupsi besar tersebut seperti saat berhasil menuntaskan kasus penistaan agama oleh Ahok.
Ahok Adalah Sejarah
Harus diakui baik atau buruknya penilaian terhadap Ahok tetaplah beliau telah menjadi salah satu kepingan sejarah bangsa, Ahok adalah potret pemimpin tegas yang bekerja keras namun tersandung kasus yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya. Mungkin latar belakang Ahok yang anti korupsi membuatnya masuk ke dalam pusaran gelap dunia politik, saat ini kita sedang disuguhkan tampilan sisi lain politik yang katanya kejam.
Penyelesaian kasus penistaan agama oleh Ahok seharusnya membuka mata bahwa seandainya gerakan yang dilakukan pada kasus tersebut bisa dilakukan juga pada kasus penting seperti korupsi maka niscaya tidak akan ada lagi penyelesaian kasus korupsi yang lamban. Banyak pelajaran yang dapat dipetik dari kasus Ahok dan semoga bangsa ini mampu belajar dari sejarah baru ini, serta kita harus mengucapkan terima kasih kepada Ahok atas sikap negarawan yang sudah ditunjukkan selama ini. 
sumber
Nama

aktual,125,berita,346,gayahidup,6,hukum,35,humor,3,info menarik,110,inspiratif,4,kasus,9,kecantikan,3,keluarga,2,kesehatan,11,khasanah,1,kisah,32,kontroversi,22,kriminal,14,luar negri,1,mistik,9,motivasi,1,movis,1,opini,1,peristiwa,51,politik,137,ponsel,1,psikologi,1,sejarah,12,selebretis,7,sport,1,tips,34,unik,51,
ltr
item
MAPP NEWS: Kasus Ahok dan Redupnya Kabar Korupsi E-KTP
Kasus Ahok dan Redupnya Kabar Korupsi E-KTP
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjGvP9z9IpHnjqylHu3vQ1akIsJILWnDPoYPRZvaoRfODf7mav7Q4iAFoK-U2uCLz1oehxZCXUuDDyzeIrBcxABjBwsnyIxnJ1V9JJfIMn3WIx3tOU356QCv13gWpFLMxNubcW0MrtmcLM/s640/ahok_2ktp.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjGvP9z9IpHnjqylHu3vQ1akIsJILWnDPoYPRZvaoRfODf7mav7Q4iAFoK-U2uCLz1oehxZCXUuDDyzeIrBcxABjBwsnyIxnJ1V9JJfIMn3WIx3tOU356QCv13gWpFLMxNubcW0MrtmcLM/s72-c/ahok_2ktp.jpg
MAPP NEWS
https://mapnews7.blogspot.com/2017/05/kasus-ahok-dan-redupnya-kabar-korupsi-e.html
https://mapnews7.blogspot.com/
http://mapnews7.blogspot.com/
http://mapnews7.blogspot.com/2017/05/kasus-ahok-dan-redupnya-kabar-korupsi-e.html
true
2443697819229552469
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts LIHAT SEMUA Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy